Iklan

Aplikasi Edit Foto Bergerak Yang Lagi Hits di Tiktok 2022

Admin
Jumat, Juli 09, 2021 WIB Last Updated 2022-06-12T13:56:35Z
Baca Juga
Aplikasi Edit Foto Bergerak Yang Lagi Hits di Tiktok 2021

Aplikasi Foto Bergerak Yang Lagi Hits di Tiktok -Selamat pagi sobat Jabartrends bagaimana kabarnya hari ini ? mudah-mudahan kita selalu diberi kesehatan oleh Allah swt. aamiin.


Akhir-akhir ini jagat maya mulai di hebohkan dengan aplikasi yang dapat mengedit foto kita menjadi bergerak dan berekspresi. Salah satu media yang paling sering digunakan adalah aplikasi tiktok.


Di aplikasi video tersebut para netizen beramai-ramai mengedit foto orang-orang yang mereka sayangi dan telah tiada menjadi seolah-olah hidup dan berekspresi menggunakan aplikasi.


Dengan adanya aplikasi edit foto bergerak tersebut sobat bisa mengedit foto menjadi sebuah video bergerak dalam waktu sekejap. Selain itu sobat juga bisa menambahkan sebuah backgorund musik untuk memperhidup suasana dalam foto yang bergerak dan berekspresi tersebut.


Jika sobat adalah tipe orang yang malas berekspresi di depan kamera, atau malu bergaya di hadapan kamera maka ini menjadi solusinya. sobat bisa mengubah foto menjadi vido bergerak dan berekspresi.


Aplikasi ini juga cocok sebagai penghibur kita dengan mengedit foto-foto yang kita sayangi menjadi seolah-olah hidup.


Berikut Aplikasi Edit Foto Bergerak Yang Lagi Hits di Tiktok


MyHeritage Aplikasi pengedit foto menjadi bergerak dan berekspresi 


Pada dasarnya Aplikasi ini sebernarnya di buat untuk menghidupkan foto-foto keluarga yang telah meninggal supaya kita bisa melihat  wajah mereka berekspresi senyum bergerak dan lainnya. 

Dalam aplikasi ini menggunakan fitur teknologi Deep Nostalgia. Dengan adanya fitur ini memungkinkan sobat untuk menganimasikan foto-foto lama untuk dijadikan sebuah video pendek yang akan terasa seperti sejarah keluarga sobat di tampilkan kembali di depan mata sobat.

Deep Nostalgia Menggunakan teknologi AI untuk menghidupkan kembali foto-foto bersejarah dan menciptakan kembali momen-momen dari sejarah keluarga anda. Teknologi ini dapat membuat foto kita menjadi berkedip, Tersenyum dan bergerak sambil berekspresi.

Aplikasi ini mulai dirilis pada tanggal 14 Desember 2011. Kemudian dilakukan Update terakhir yaitu tanggal 5 Juli 2021. 

Kebanyakan pengguna menggunakan aplikasi ini dengan tujuan untuk menghidupkan kembali foto-foto almarhum nenek moyang mereka. Namun aplikasi ini juga bisa untuk mengedit foto apa saja yang penting di dalam foto tersebut terdapat sketsa wajah termasuk foto lukisan maupun patung. 

Dikutip dari Kompas.com Aplikasi ini kebanyakan digunakan untuk mengedit foto almarhum nenek moyang mereka dan MyHeritage mengungkap sebuah pernyataanya pada 4 maret bahwa aplikasinya telah mengklaim sudah mengedit 10 juta wajah penggunanya.

Meski demikian MyHeritage telah mengakui bahwa teknologi yang ia buat mungkin kontroversial di tengah maraknya video deepfake. Deepfake adalah AI digunakan untuk membuat animasi hiper realistis dari orang aslinya yang begitu sulit dibedakan dari mana rekaman asli dan mana yang hasil editan.

Cara membuat foto menjadi bergerak seolah-olah hidup menggunakan aplikasi MyHeritage


Sebelum mengedit foto menjadi bergerak silahkan sobat instal dulu aplikasinya melalui Play Store untuk android atau melalui App Store untuk IOS. Kemudian siapkan foto yang akan kita edit menjadi bergerak lalu import ke aplikasi tersebut. lakukan beberapa langkah editing kemudian simpan hasilnya.

Untuk yang masih bingung untuk mengedit foto menjadi bergerak silahkan ikuti langkah-langkah berikut.

  1. Pertama-tama silahkan download aplikasinya di Play Store dengan cara buka play store kemudian ketikkan kata kunci " Myheritage" di kolom pencarian.
  2. Jika sudah ketemu silahkan download aplikasinya. tunggu beberapa saat hingga prosesnya selesai.
  3. Buka aplikasinya kemudian silahkan buat akun terlebih dahulu dengan cara klik tombol "sign up for free". Dalam aplikasi ini menyediakan tiga cara untuk mendaftar yaitu menggunakan facebook, akun Google, dan Email. Supaya lebih simpel saya sarankan untuk mendaftar dengan akun google.
  4. Setelah pendaftaran meggunakan akun gogle selesai, silahkan isi identitas keluarga yang di minta dalam aplikasi tersebut.
  5. Jika akun sudah berhasil dibuat, pengguna langsung klik "Photos".
  6. Selanjutnya klik ikon (+) pada bagian pojok kiri bawah untuk menambahkan gambar.
  7. Klik add photos kemudian pilih gambar yang telah disiapkan tadi. jika sobat ingin menggambil gambar secara langsung silahkan klik " Scan photos & docs".
  8. Pastikan foto yang kita upoad tidak buram ya sobat, karena jika foto yang di upload itu kurang bagus maka aplikasi ini tidak akan bisa mendeteksi wajah kita.
  9. Jika foto sudah berhasil terupload silahkan klik ikon "Animate photo" seperti gambar berikut.Aplikasi Edit Foto Bergerak Yang Lagi Hits di Tiktok
  10. Jika wajah terdeteksi dengan baik maka foto tersebut akan otomatis bererak dan seolah-olah hidup. Namun jika aplikasi ini tidak berhasil mendeteksi wajah sobat, silahkan upload kembali foto lainnya.
  11. Jika foto sudah berhasil hidup, foto bergerak tersebut bisa di download ataupun di share ke media sosial.

Nah itulah langkah-langkah edit foto menjadi bergerak dan berekspresi menggunakan aplikasi MyHeritag. Bagainamana, mudah bukan? selamat mencoba yaa

Semoga artikel yang berjudul Aplikasi Edit Foto Bergerak Yang Lagi Hits di Tiktok 2021 ini bermanfaat bagi sobat semuanya. Jangan lupa pantau terus situs Jabartrends.com untuk mendapatkan informasi terkini dan terupdate tentunya. 

Komentar

Tampilkan

Terkini